Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami

Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami – Batuk kering merupakan batuk yang tidak ada dahaknya yang disebabkan oleh sekresi di saluran pernapasan. Batuk kering tidak mengeluarkan dahak dan disebut juga dengan batuk tidak berdahak. Batuk kering biasanya berlangsung cukup lama daripada batuk berdahak dan terasa sangat menyiksa pada tenggorokan dan perut. Biasanya banyak orang yang mengabaikan batuk kering ini tetapi jika tidak segera diobati maka akan membahayakan kesehatan kita sendiri. batuk kering jika dibiarkan akan membuat iritasi, luka, dan rasa yang sakit pada daerah tenggorokan.


batuk kering
Add Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alamicaption

Batuk memang bukanlah suatu penyakit yang sangat serius dan membahayakan namun batuk merupakan salah satu dari gejala dari penyakit yang bisa membahayakan seperti bronkitis, TBC, asma, flu dan juga pilek.  Jadi jika anda mengalami batuk sebaiknya jangan disepelekan dan cepatlah untuk diobati. Cara mengobati batuk khususnya batuk kering memang berbeda dengan pengobatan untuk batuk berdahak. Pengobatan batuk bisa dilakukan dengan medis dan obat-obatan dari dokter atau yang dijual di toko-toko obat. Namun batuk kering juga dapat diobati dengan menggunakan bahan-bahan alami dari alam yang mudah kita dapatkan disekitar kita. 

Pada kesempatan kali ini alasehat.net akan membahas mengenai cara pengobatan untuk batuk kering dengan menggunakan bahan alami. Pengobatan dengan bahan alami merupakan cara yang mudah dan tepat karena selain mudah juga tidak menimbulkan efek samping bagi tubuh. Sebelum membahas lebih lanjut bagaimana cara pengobatan dengan bahan alaminya terlebih dahulu kita mengenal tentang batuk kering tersebut. Batuk kering itu terjadi karena adanya infeksi virus, karena menghirup debu atau asap, karena alergi, asma, tersedak ketika makan, atau benda asing yang masuk pada saluran pernapasan. 


Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami


Batuk kering atau batuk tidak produktif atau disebut juga dengan batuk tidak berdahak bisa diobati dengan menggunakan bahan-bahan alami dari alam yang bisa dengan mudah kita buat sendiri di rumah. Berikut ini beberapa cara mengobati batuk kering secara alami menggunakan bahan alami.

Garam


air garam
Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami

Garam merupakan salah satu bumbu dapur yang hampir setiap rumah memilikinya dan garam ini ternyata dapat dijadikan obat untuk meredakan batuk ering. Ketika anda menderita batuk kering  bisa menggunakan garam untuk mengobatinya karena garam dapat membunuh bakteri sebagai penyebab iritasi dalam tenggorokan. Caranya sangat mudah cukup dengan berkumur dengan air garam dan lakukanlah dengan teratur hingga batuk kering sembuh.

Kunyit


Kunyit selain dapat mengobati batuk berdahak juga dapat mengobati batuk kering. Kunyit dapat berperan sebagai antibiotik yang dapat mengatasi peradangan dalam saluran pernapasan. Jadi kunyit ini menjadi obat herbal alami yang bisa mengobati batuk dengan cepat dan efektif. Cara meredakan batuk kering menggunakan kunyit yakni dengan mencampurkan bubuk kunyit dan madu dengan takaran seimbang.  Lalu seduh keduanya menggunakan air panas dan minumlah setiap hari sebanyak 2 kali. 

Jeruk nipis


jeruk nipis
Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami

Jeruk nipis yang dicampur dengan kecap dapat membantu mengobati batuk kering dengan mudah. Caranya peras jeruk nipis dan campurkan dengan kecap lalu minum 3x dalam sehari.

Bawang merah


Bawang merah adalah bumbu dapur yang digunakan untuk membuat bumbu masakan yang dapat juga dijadikan obat batuk kering yang efektif. Cara penggunaannya dengan membuat jus bawang merah dan tambahkan madu lalu konsumsi dengan teratur.


Lada hitam


Lada hitam pun dapat dijadikan obat alami untuk meredakan batuk kering yang anda derita. caranya dengan merebus bubuk lada hitam, kunyit, kayu manis dengan takaran sama dan minumlah ramuan tersebut 3 kali dalam sehari dengn teratur dan rasakan khasiatnya.


Jahe


jahe
Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami

Dalam pertemuan yang sebelumnya bahwa jahe dapat dijadikan obat batuk berdahak yang efektif, namun jahe juga dapat digunakan untuk meredakan batuk kering. Cara mengobati batuk kering menggunakan jahe ini dengan membuat wedang jahe atau bisa dengan mencapurkan jahe pada teh hangat dan minumlah dengan teratur dalam 2 kali sehari.

Belimbing wuluh


belimbing wuluh
Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami

Mungkin masih banyak yang belum mengetahui bahwa belimbing wuluh dapat dijadikan obat batuk kering. Belimbing wuluh yang berasa asam dapat meredakan tenggorokan yang gatal dan membuat tenggorokan merasa nyaman. Cara membuat ramuannya dengan memarut belimbing wuluh dan tambahkan air lalu saring tambahkan sedikit garam dan minum airnya.

Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami tersebut diatas dapat dijadikan alternatif yang sangat mudah dan tepat ketika anda menderita batuk kering. Untuk mendapatkan informasi yang terbaru dan bermanfaat lainnya bisa berlangganan kami di facebook dan google +. Baca pula Tips Cara Mengobati Penyakit Asma Secara Alami like dan share yah guys.

BERLANGGANAN VIA EMAIL

Seorang Blogger pemula yang sedang belajar online marketing